Anda Bisa Mengirimkan Berita Peristiwa Seni Budaya Tanah Air. Kirim ke WhatsApp Redaksi Hatipena : 081217126600 ------ Anda Bisa Mengirimkan Berita Peristiwa Seni Budaya Tanah Air. Kirim ke WhatsApp Redaksi Hatipena : 081217126600 ------ Anda Bisa Mengirimkan Berita Peristiwa Seni Budaya Tanah Air. Kirim ke WhatsApp Redaksi Hatipena : 081217126600 ------ Anda Bisa Mengirimkan Berita Peristiwa Seni Budaya Tanah Air. Kirim ke WhatsApp Redaksi Hatipena : 081217126600 ------ Anda Bisa Mengirimkan Berita Peristiwa Seni Budaya Tanah Air. Kirim ke WhatsApp Redaksi Hatipena : 081217126600

Ampuni Aku, Tuhan

January 16, 2025 19:53
IMG-20250116-WA0010

Pipiet Senja

Usahlah seribu tahun
Kudengar detak-detik jantungku
Kutatap butiran merah nenetes satu-satu
Kupergoki pejantan tak tahu malu
Ngobral luka ke mana suka

Izinkan sekadar bertanya
Gerangan kemanakah ruhku
akan diperjalankan kali ini
Ya Robbana?

Tiada jawaban
Hanya gemeretak bunyi roda di bawahku
Bergerak cepat menuju ruang penantian

Lampu terang benderang
Seakan memberi pertanda
Sekejap lagi
: Sang Cahaya menjemputmu

Gemerincing sekejap pula tiba

Ada jemari rapuh
Melukis langit dengan tinta emas
Deretan angka menghempas
: Enam puluh tujuh
Serumpun putri malu
Kulihat tersedu

Airmata melimpah ruah
Dari semesta rasa
Menyusup kisi-kisi kalbu

Betapa Maha Kasih
: Sekali lagi Engkau
Beri hamba waktu
Ampunilah hamba sempat prasangka

RS, Bhayangkara Brimob, Akhir Juli 2023