Tonnio Irnawan
APA-APA yang datang dari Korea Selatan menjadi laris manis di Indonesia. Handphone sebagian besar orang Indonesia bernama Samsung. Hyundai, mobil listrik produksi Korea mudah ditemui di jalan-jalan.
Apalagi barang elektronik seperti LG masuk ke kampung-kampung. Kimchi bisa-bisa menggantikan asinan, kuliner khas Indonesia.
Yang lebih gila lagi adalah Boysband dan sinetron Korea yang penggemarnya di sini puluhan bahkan ratusan juta orang. Ada satu lagi yang paling baru.
Kurang lebih lima tahun di sini, Shin Tae-yong sudah menjadi brand yang sangat kuat. Namanya sangat populer. Mungkin kalau ia ikut pemilihan kepala daerah atau Pilkada, pasti terpilih.
Pelatih kesebelasan nasional Indonesia ini pekan lalu diputus kontraknya oleh Ketua Umum PSSI. Berita ini justru makin mengangkat tinggi-tinggi namanya.
Saking populernya, ada candaan yang mengusulkan Paroki Kim Tae Gon di Kelapa Gading – Jakarta Utara diubah menjadi Paroki Shin Tae-yong. Ha ha ha ada-ada saja. STY bukan orang kudus.
Namun bagi mereka yang kolom agamanya sepak bola mungkin saja STY calon orang kudus meski belum pernah tinggal di Kudus.
15 Januari 2025