Oleh Saunir Saun
Melihat foto bulan purnamaku ini
Kurasakan takjubnya hati
Melihat purnama yang indah
Dari peristiwa falakiyah
Dari Allah
Purnama itu sangat gagah
Sebarkan cahaya lembut dan cerah
Seolah berkata kepada bumi
“Biar kuterangi kau malam ini.”
Dari fotoku itu
Ia seperti di atas rumah penduduk
Padahal ia jauh di ufuk
Seolah ia sedang melintasi
Lautan awan yang menanti
Bulan purnama ini
Tidak akan tetap di sini
Ia akan pergi mengitari bumi
Seperti yang telah ditentukan Ilahi
Purnama bulan Rajab ini membawa pesan
Mendekatkan kita kepada Ramadan
Hanya terbatas satu bulan oleh Sya’ban
Semuanya bulan-bulan kemuliaan
Bulan Ramadan yang kita idamkan
Bulan untuk kita puasa sebulan
Yang membawa berkah dan ampunan
Dari Tuhan
Itulah sebabnya kita diajarkan berdoa
Oleh Nabi kita yang mulia
Agar Allah berkahi kita di bulan Rajab dan Sya’ban
Dan disampaikan kita ke bulan Ramadan
Semoga Tuhan mengabulkan.
Aamiin.
Kampungku, 27 Januari 2024 M./Rajab 1445 H