Anda Bisa Mengirimkan Berita Peristiwa Seni Budaya Tanah Air. Kirim ke WhatsApp Redaksi Hatipena : 081217126600 ------ Anda Bisa Mengirimkan Berita Peristiwa Seni Budaya Tanah Air. Kirim ke WhatsApp Redaksi Hatipena : 081217126600 ------ Anda Bisa Mengirimkan Berita Peristiwa Seni Budaya Tanah Air. Kirim ke WhatsApp Redaksi Hatipena : 081217126600 ------ Anda Bisa Mengirimkan Berita Peristiwa Seni Budaya Tanah Air. Kirim ke WhatsApp Redaksi Hatipena : 081217126600 ------ Anda Bisa Mengirimkan Berita Peristiwa Seni Budaya Tanah Air. Kirim ke WhatsApp Redaksi Hatipena : 081217126600

Setia di Ujung Waktu

January 1, 2025 08:52
Ilustrasi: Kecerdasan Buatan/ Mitha Pisano
Ilustrasi: Kecerdasan Buatan/ Mitha Pisano

Puisi Mitha Pisano

Awal tahun kembali tiba
Seperti tahun-tahun yang lalu, aku masih tetap di sini saja
Menunggu kehadiranmu di ujung harapan
Bersama setia yang tak pernah padam.

Hari berganti, bulan berlalu
Namun bayangmu tetap jadi temu yang semu
Aku bertanya pada angin yang melintas
Kapan rindu ini akhirnya terbalas?

Kesetiaan ini terasa jenuh kadang
Namun cinta kasihku tak pernah hilang
Meski waktu sering kali menguji
Hatiku akan tetap teguh menanti.

Kucoba selalu bersabar dalam kehampaan
Berharap pada takdir akan segera memberi jawaban
Apakah kau bisa mendengar doaku di sela malam?
Tentang harapan agar kita tak lagi terpisahkan dalam diam.

Awal tahun ini tak sama seperti sebelumnya
Aku kini menanti dengan penuh cinta
Tak peduli seberapa lama harus kutempuh
Asalkan pada akhirnya, kau ada di pelukanku yang rapuh.

Rindu ini takkan pernah sirna
Meski terkikis oleh waktu yang tak berbelas kasih
Aku selalu menunggu dengan harapan yang tetap menyala
Semoga esok, kau datang dengan membawa akhir yang bahagia.

Jika kau tahu betapa besar cinta kasihku ini
Mungkin jarak dan waktu takkan lagi berarti bagimu
Aku akan selalu setia, meski terkadang lelah tiada terkira
Namun demi kita berdua, aku akan tetap ada.